oleh

Kantongi 10 Ribu Dukungan Warga Lampung, Farah Nuriza Optimis Nyalon DPD RI

VoxLampung.com, Bandar Lampung – Berbekal 10 ribu dukungan masyarakat Lampung, bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Farah Nuriza Amelia resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung, pada Kamis, 11/5/2023. Farah mengaku optimis duduk sebagai senator wakil Lampung.

Wakil Ketua KNPI Provinsi Lampung tersebut mengaku siap berkolaborasi dengan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Lampung, khususnya bagi para buruh, petani, serta nelayan.

“Dengan semangat kolaborasi dan dukungan masyarakat, saya meyakini semua tantangan ke depan bisa dikelola dengan baik, sehingga ketika saya diamanahkan sebagai Anggota DPD RI saya akan concern mengajak semua elemen masyarakat bisa bergotong royong mengatasi tantangan yang terjadi,” kata Farah kepada awak media usai menyerahkan berkas pencalonannya di KPU Lampung, Kamis, 11/5.

Putri dari Ketua BPK 2I Ismayatun itu juga menyampaikan terima kasih dan apresiasinya atas dukungan awal yang diberikan warga Lampung kepada dirinya untuk mencalonkan diri walaupun ini adalah yang pencalonan yang pertama kali.

“Walau hanya membutuhkan minimal 3.000 dukungan berupa fotokopi KTP dan surat pernyataan mendukung, tetapi secara sukarela sebanyak 10 ribu warga Lampung sudah menyerahkan dukungan awal kepada saya. Dari lubuk hati yang paling dalam, saya sampaikan terima kasih kepada warga Lampung atas dukungan, kepercayaan dan antusiasnya, sehingga saya memenuhi syarat untuk maju sebagai anggota DPD RI pada Pemilu 2024,” paparnya.

Farah juga mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan media, yang sudah bersedia mengawal pendaftaran dirinya sebagai bakal calon DPD RI Dapil Lampung.

“Saya berharap, temen-temen media terus dapat menyajikan pemberitaan yang berimbang, kritis dan independen. Karena kita tahu, pers adalah pilar keempat demokrasi. Jadi mari kita ciptakan situasi demokrasi di pemilu 2024 ini yang aman, sejuk, dan damai,” ungkapnya.

Di samping itu, Farah juga memohon doa kepada rekan-rekan media dan masyarakat Lampung atas pencalonan dirinya sebagai bakal calon DPD RI.

“Dengan mengucap Bismillahirrohmaanirrohim disertai niat yang lurus, saya Farah Nuriza Amelia mencalonkan diri menjadi peserta Pemilu 2024 dari jalur independen atau nonpartai sebagai Anggota DPD RI Dapil Provinsi Lampung dengan cakupan wilayah di 15 kabupaten/kota di Provinsi Lampung, yang meliputi 13 Kabupaten dan 2 kota madya, 228 Kecamatan, 205 kelurahan dan 2.435 Desa yang hampir berpenduduk 10 Juta di Provinsi Lampung,” pungkas Farah. (*).

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Rekomendasi